Apple akan Tambal Wi-Fi di iPad


Apple akan segera merilis software untuk menambal kelemahan konektivitas Wi-Fi di iPad sebagai jawaban terhadap keluhan yang diajukan ratusan pengguna komputer tablet tersebut.

Dikutip detikINET dari Telegraph, Kamis (13/5/2010), beberapa waktu lalu sejumlah pengguna di Amerika Serikat mengeluhkan lemahnya sinyal Wi-Fi di iPad.

Koneksi internet wireless di iPad, menurut mereka, kerap mengalami drop. Tak hanya itu, iPad pun terkadang menolak terhubung secara otomatis dengan koneksi Wi-Fi resmi.

Menanggapi hal tersebut, Apple mengkonfirmasikan bahwa sebenarnya masalah Wi-Fi di iPad hanya dialami oleh sebagian kecil pengguna.

Perusahaan yang berpusat di San Fransisco itu pun berjanji akan segera menghadirkan update software untuk menjawab respons pasar. Kendati demikian, Apple belum mau menyebutkan tanggal pasti perilisan software ini.

Sementara menunggu software tersebut tersedia, Apple mengeluarkan artikel tutorial mengenai langkah mudah menangani masalah Wi-Fi pada iPad.

Sebagai langkah pertolongan pertama, Apple menyarankan agar pengguna yang mengalami masalah ini agar beralih ke enkripsi WPA atau WPA2, atau mencoba memperbaharui alamat IP mereka.

sumber : www.detik.com

 
You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response.
0 Responses
Leave a Reply